Di jaman sekarang banyak rumah-rumah yang tidak terlalu mempunyai banyak ruang yang bisa dijadikan taman rumah. Maka dari itu, Anda dapat menggunakan konsep taman minimalis untuk memperindah rumah Anda.
Anda bisa menggunakan konsep taman rumah minimalis sederhana sebagai jalan pintasnya. Walaupun Anda tidak mempunyai banyak waktu untuk merawat tanaman tersebut, akan tetapi konsep ini bisa menjadi alternatif dalam membuat sebuah taman rumah.
Maka dari itu mari kita simak artikel berikut ini.
Kumpulan Ide Taman Rumah Sederhana
Menggunakan tanaman tropis
Tanaman tropis sangat cocok untuk kita yang berada di area tropis. Dengan begitu, perawatan tanaman ini sangat mudah dan murah. Tanaman ini dapat kita jumpai dengan mudah di berbagai tempat pembelian tanaman.
Contoh tanaman tropis adalah bunga melati, agave, pandan bali, dan tanaman lainya.
Menggunakan batuan alam
Dengan adanya batuan alam, membuat taman anda menjadi lebih sederha dan terlihat lebih natural. Dengan begitu kita lebih merasakan nuansa yang alami jika berada di area taman.
Batuan alam juga dapat mudah ditemui dilingkungan kita, akan tetapi pemilihan dan peletakan batu alam ini juga harus diperhatikan. Karena, jika bentuk batu dan penempatanya tidak pas akan membuat taman kita menjadi tidak indah.
Menggunakan tanaman kaktus
Kaktus adalah salah satu tanaman yang mudah dalam perawatanya. Anda tidak perlu menyiramnya setiap hari karena memang kaktus dapat menampung atau menyimpan pasokan airnya dengan jumlah yang cukup banyak.
Anda cukup menyiramnya sebulan sekali dengan air yang tidak cukup banyak. Dan pastikan juga taman mempunyai drainase yang cukup baik, karena jika sampai air menggenang bisa saja kaktus akan mati.
Menggunakan pot
Jika tidak mempunyai lahan kosong, Anda dapat menggunakan pot sebagai alternatifnya. Karena jika kita menggunakan pot, kita dapat menempatkanya di area yang memang tidak mempunyai space besar.
Dengan pot juga kita dapat merawatnya dengan mudah, mungkin kita hanya perlu untuk menambahkan pupuk jika pupuknya ikut mengalir dengan air ketika kita siram. Dengan pot juga kita bisa menggunakan tanaman- tanaman kecil sebagai penghias dalam ruangan.
Menggunakan tambahan rumput
Dengan adanya tambahan rumput bisa saja membuat tanah yang ada ditaman menjadi lebih subur. Dengan begitu anda juga dapat langsung menanam tanaman kedalam tanah tanpa menggunakan pot.
Akan tetapi jika kita menggunakan rumput alami dan sering terinjak-injak, bisa saja membuat rumput tersebut rusak dan akan merusak keindahan taman rumah kita. Oleh sebab itu, Anda dapat menggunakan rumput sintetis untuk area taman dan menggunakan pot untuk tanaman yang kita gunakan.
Menambahkan dekorasi
Dengan adanya dekorasi tambahan, taman rumah kita menjadi lebih indah dan lebih cantik. Kita dapat menambahkan dekorasi seperti, lampu taman, kursi dan hal lainya. Dengan begitu kita juga dapat beristirahat atau menenangkan pikiran di area taman rumah kita sendiri.
Nah, cukup segitu saja ide untuk membuat taman rumah sederhana. Dengan begitu Anda tidak perlu pusing pusing untuk mentukan konsep taman seperti apa yang akan Anda gunakan di rumah.
Jika Anda butuh jasa konsultasi dan pembuatan taman rumah sederhana maupun modern, Paritama merupakan opsi yang tepat. Paritama memberikan solusi bagi Anda yang ingin membuat taman sederhana di rumah, pada lahan luas maupun sempit. Paritama adalah penyedia Tukang Taman Profesional di Semarang, melayani Jasa Pembuatan Kolam Ikan, Jasa Pembuatan Taman, Jasa Landscape, Jasa Pembuatan Vertical Garden dan masih banyak lagi.
Hubungi Kami untuk konsultasi akan kebutuhan Pembuatan taman rumah di Rumah Anda.